Kabar Kantor Wilayah

Indeks Berita Kantor Wilayah Kementerian Hukum dan HAM RI

Kanwil Riau Gelar Hari KI Sedunia Tahun 2025 : Antusias UMKM Mengikuti  Kegiatan Mobile Intellectual Property Clinic (MIC)

01 4

Pekanbaru – Dalam rangka memperingati Hari Kekayaan Intelektual Sedunia seluruh Indonesia dilakukan kegiatan Mobile Intellectual Property Clinic (MIPC) serentak secara daring, pembukaan secara resmi dilakukan oleh Menteri Hukum Republik Indonesia serta Direktur Jenderal Kekayaan Intelektual, dan Setelah dilaksanakan pembukaan Mobile Intellectual Property Clinic (MIPC) serentak secara daring, Kepala Kantor Wilayah Kementerian Hukum Riau diwakili oleh Kepala Divisi Pelayanan Hukum Johan Manurung membuka  kegiatan Mobile Intellectual Property Clinic (MIC) bekerja sama dengan Dinas Perindustrian dan Perdagangan Kota Pekanbaru bertempat di Aula Dekranasda Kota Pekanbaru yang dilaksanakan pada hari Sabtu (26/4/25)

Dalam sambutannya, Menteri Hukum menekankan bahwa kekayaan intelektual memiliki sejarah panjang lebih dari 50 tahun dalam melindungi hasil karya anak bangsa dan diharapkan mampu memberi kontribusi nyata bagi pembangunan nasional. Direktur Jenderal Kekayaan Intelektual turut menggarisbawahi pentingnya perlindungan kekayaan intelektual yang berdampak langsung pada kesejahteraan masyarakat.

Dan sambutannya, Dirjen KI, Razilu menegaskan bahwa peringatan Hari KI tahun ini bukan sekadar selebrasi, tetapi momentum strategis untuk memperkuat peran kekayaan intelektual dalam menghadapi tantangan zaman, khususnya di era digital, Tahun 2025 adalah tahun Istimewa yang mempunyai 2 (dua) program, yakni program catur unggulan dan catur perioritas.

Dikesempatan ini  Kadiv Yankum memberikan sambutan mengatakan “Kegiatan Layanan Kekayaan Intelektual MIC dan Diseminasi Terhadap Produk Unggulan Daerah pada hari ini dengan Tema “Melindungi Identitas Produk dan Menciptakan Peluang Pasar Bagi Produk Unggulan Daerah”, Kegiatan ini bertujuan untuk meningkatkan kesadaran masyarakat, khususnya pelaku UMKM, terhadap pentingnya perlindungan dan pemanfaatan kekayaan intelektual” Ujar Kadiv Yankum

Turut hadir Kepala Dinas Koperasi dan UMKM Kota Pekanbaru, Sarbaini, yang juga menjadi narasumber dalam sesi sosialisasi. Selain itu, Kepala Divisi Peraturan Perundang-Undangan dan Pembinaan Hukum, Dina Rasmalita, Kepala Bidang Pelayanan Administrasi Hukum Umum Dewi Sri Wahyuni Kepala Bidang Pelayanan Kekayaan Intelektual Yuliana Manulang

Kegiatan dilanjutkan dengan sosialisasi kepada 50 pelaku UMKM binaan Dinas Koperasi dan UMKM serta Dinas Perindustrian dan Perdagangan Kota Pekanbaru. Kepala Divisi Pelayanan Hukum, Johan Manurung, menyampaikan bahwa antusiasme masyarakat dalam melindungi kekayaan intelektual terus meningkat. Hal ini terlihat dari penyerahan 11 sertifikat merek kepada pelaku usaha yang telah berhasil mendaftarkan merek dagangnya.

1 3

Mobile Intellectual Property Clinic (MIC) juga membuka layanan konsultasi dan pendampingan pendaftaran hak kekayaan intelektual, mencakup merek, hak cipta, desain industri, dan paten. Layanan ini mendapat apresiasi luas dari masyarakat, terbukti dari banyaknya pelaku usaha yang mengkonsultasikan merek dagangnya dan menampilkan produknya dalam galeri UMKM.

6 4

Kegiatan ini juga menjadi bukti nyata kerja sama yang baik antara Kantor Wilayah Kemenkum dan Dekranasda sebagai pusat pembinaan dan layanan legalitas bagi pelaku UMKM.

Dengan adanya kegiatan MIC, diharapkan perlindungan kekayaan intelektual semakin mudah diakses oleh masyarakat, sekaligus menjadi dorongan bagi pelaku usaha, khususnya UMKM, untuk naik kelas dan berdaya saing di pasar nasional maupun global

#KementerianHukum #LayananHukumMakinMudah

#KemenkumRiau

#NurIchwan #AksiNyataSejahtera

10 11

logo besar kuning
 
KANTOR WILAYAH KEMENTERIAN HUKUM
PROVINSI RIAU
PikPng.com school icon png 2780725   Jl. Jend. Sudirman No.233, Sumahilang, Kec. Pekanbaru Kota, Kota Pekanbaru, Riau 28111
PikPng.com phone icon png 604605   0811-6904-422
PikPng.com email png 581646   Email Kehumasan
    humaskumriau@gmail.com
PikPng.com email png 581646   Email Pengaduan
    humaskumriau@gmail.com

 

facebook kemenkumham   twitter kemenkumham   instagram kemenkumham   linked in kemenkumham   Youtube kemenkumham   rss kemenkumham
logo besar kuning
 
KANWIL KEMENKUMHAM
PROVINSI RIAU


        Youtube kemenkumham   rss kemenkumham

  Jl. Jend. Sudirman No.233
  0811-6904-422
 
 

Copyright © Pusat Data dan Teknologi Informasi
Kemenkumham RI